Soal SKB Pendidikan Guru 01


tes cpns guru pendidikan


1. Seorang guru mendapati beberapa siswa yang belum selesai mengumpulkan tugas 
pada tenggang waktu yang telah diberikan dikarenakan banyaknya tugas yang
menumpuk dari mata pelajaran lain, jika seandainya Anda sebagai guru, apa yang
anda lakukan?
a. Memberikan fasilitas untuk berdiskusi dan mengajarkan pada siswa bagaimana 
cara mengatur waktu dengan baik serta bertanggung jawab pada tugas yang
diberikan. 
b. Mendorong siswa untuk segera menyelesaikan tugas secara maksimal, dengan
menyampaikan perkembangan siswa yang sudah dan belum mengumpulkan. 
c. Memberikan toleransi tambahan waktu agar siswa yang belum mengumpulkan
tugas dapat menyelesaikan tugasnya. 
d. Tetap meminta tugas yang telah diberikan dengan sanksi nilai sesuai dengan
tugas yang dikerjakan sebagai upaya untuk memberikan efek jera pada siswa. 
e. Menolak tugas yang dikumpulkan melewati batas waktu agar tidak mengingkari
kesepakatan yang sudah disepakati.
a. Memberikan fasilitas untuk berdiskusi dan mengajarkan pada siswa bagaimana 
cara mengatur waktu dengan baik serta bertanggung jawab pada tugas yang
diberikan.

2. Salah satu tugas wali kelas setiap kenaikan kelas harus menentukan 3 siswa terbaik
untuk menerima hadiah dari sekolah. jika Anda sebagai wali kelas, maka hal yang
akan Anda lakukan dalam menentukan siswa urutan 1, 2, dan 3 berdasarkan . . . .
a. Rata-rata nilai rapor saja
b. Kepribadian dan nilai rapor
c. Nilai rapor dan capaian prestasi non akademik
d. Keterlibatan kepengurusan OSIS dan nilai rapor
e. Prestasi akademik dan non akademik 
e. Prestasi akademik dan non akademik 

3. Terdapat peserta didik yang mengadu kepada guru bahwa ia selalu melakukan tugas 
piket kebersihan kelas sendiri. Anggota yang lain tidak mau terlibat membersihkan
kelas. Mereka memaksa dan mengancam jika melaporkan hal tersebut pada wali kelas.
Sebagai Guru yang mengetahui hal tersebut, apa yang akan Anda lakukan?
a. Memberikan hukuman pada seluruh anggota piket kebersihan karena tidak dapat 
membangun kerjasama yang baik dalam tugas yang menjadi tanggung jawabnya.
b. Guru melakukan evaluasi keterlibatan siswa terkait kegiatan piket kebersihan kelas
serta menyampaikan hasilnya, agar menjadi perhatian seluruh siswa untuk terlibat
dalam tanggung jawab tersebut.
c. Memberikan teguran kepada siswa yang tidak mau terlibat dalam kegiatan piket
kebersihan kelas agar siswa yang rajin tidak terpengaruh dan dia tidak mengulangi
perbuatannya.
d. Merekomendasikan guru BK untuk melakukan konseling kelompok untuk
mengajarkan keterampilan bekerjasama dengan orang lain dalam suatu kelompok.
e. Memfasilitasi pertemuan bersama agar terjadi komunikasi antar anggota kelompok
piket kebersihan, sehinga semua anggota menyadari tugas masing-masing ketika
jadwal piket kebersihan kelas berlangasung.
e. Memfasilitasi pertemuan bersama agar terjadi komunikasi antar anggota kelompok
piket kebersihan, sehinga semua anggota menyadari tugas masing-masing ketika
jadwal piket kebersihan kelas berlangasung.

4. Para siswa berasal dari berbagai latar belakang yang berbeda mencakup budaya,nilai nilai,
tingkat ekonomi maupun tingkat pendidikan orag tua. Terhadap berbagai
perbedaan itu, sikap guru sebaiknya adalah . . . .
a. Mengelompokkan siswa sesuai dengan kondisi serta latar belakang yang sama.
b. Menampilkan sikap yang wajar terhadap perbedaan-perbedaa pemikiran,sikap dan
perilaku anak didiknya.
c. Berpandangan bahwa segala perbedaan siswa merupakan fakta yang tifak dapat
dihindari.
d. Mengurangi perbedaan-perbedaan itu dan mengutamakan keseragaman.
e. Peka terhadap perbedaan dan berperan menumbuhkan sikap saling menghargai
antara siswa satu dengan lainnya.
e. Peka terhadap perbedaan dan berperan menumbuhkan sikap saling menghargai
antara siswa satu dengan lainnya

5. Salah satu tugas guru piket adalah membuat surat keterangan pemberian poin
pelanggaran bagi guru, karyawan, dan siswa yang datang terlambat. Poin
pelanggaran tersebut pada jumlah tertentu akan diberi sanksi sesuai kespakatan.
Ketika Anda menjadi guru piket, ada seorang guru dan anaknya (kebetulan anak
tersebut sekolah di sekolah Anda) datang terlambar 30 menit. Sesuai aturan, datang
terlambat 30 menit harus diberi poin pelanggaran sebanyak 30 poin. Tiba-tiba teman
Anda yang terlambat meminta kepada Anda agar dia dan anaknya tidak dibuatkan
surat keterangan poin pelanggaran karena alasan ban motor pecah. Apa yang akan
Anda lakukan?
a. Memenuhi permintaan teman Anda karena alasannya masuk akal tetapi Anda
laporkan kasus tersebut kepada kepala sekolah.
b. Tetap membuat surat keterangan poin pelanggaran sesuai aturan, tetapi hanya
untuk anaknya dan dilaporkan kepada kepala sekolah.
c. Tetap membuat surat keterangan poin pelanggaran baik kepada teman Anda dan
juga anaknya meskipun jumlah poin dikurangi.
d. Tetap membuat surat keterangan poin pelanggaran baik kepada teman Anda dan
juga anaknya sesuai aturan.
e. Tetap membuat surat keterangan poin pelanggaran kepada keduanya dan
melaporkan kepada kepala sekolah atas kasus ini.
e. Tetap membuat surat keterangan poin pelanggaran kepada keduanya dan
melaporkan kepada kepala sekolah atas kasus ini.

6. Seorang siswa bercerita kepada guru kalau dia merasa ditipu oleh temannya yang
sudah menjanjikan kalau akan mengajari matematika sebagai persiapan ujian tengah
semester. Tapi, pada hari yang telah disepakati, temannya tidak datang dengan
alasan ada urusan mendadak. Siswa tersebut merasa kecewa karena temannya tidak
menepati janji, hingga nilainya menjadi jelek. Walaupun sebelumnya keduanya
bersahabat, saat ini mereka tidak saling bertegur sapa.jika seandainya Anda adalah
mendapat cerita tersebut, apa yang akan Anda lakukan?
a. Memberikan pengertian kepada salah satu pihak bahwa temannya tidak membantu karena
perihal yang penting. Selain itu, urusan belajar merupakan urusan masing masing.
b. Memanggil keduanya, serta memberikan nasehat-nasehat agar keduanya
bersahabat dan saling membantu.
c. Memberitahu pada salah satu pihak bahwa karena tidak jadi membantu,
temannya mendapat nilai jelek serta mendorongnya untuk meminta maaf.
d. Memfasilitasi pertemuan di antara keduanya untuk membangun saling
kesepahaman mengenai masalah tersebut dan jalan penyelesaiannya.
e. Cukup didengarkan saja keluhan itu dengan baik, dan menyarankan untuk dapat
diselesikan secara mandiri.
d. Memfasilitasi pertemuan di antara keduanya untuk membangun saling
kesepahaman mengenai masalah tersebut dan jalan penyelesaiannya.

7. Seorang siswa kedapatan membawa handphone ke sekolah. padahal sekolah
sebenarnya sudah memberikan tulisan peringatan serta aturan untuk tidak membawa handphone ke sekolah. sebagai guru, yang berkewajiban memberikan pendidikan,
bagaimana anda menanggapi permasalahan tersebut?
a. Memanggil siswa dan menasehatinya agar dia tidak membawa handphone  ketika
di lingkungan sekolah karena akan mengganggu konsentrasi belajarnya.
b. Apabila mengetahui siswa yang membawa handphone, segera menyampaikan hal
ini pada wali kelas serta guru Bimbingan dan Konseling untuk memperoleh
penanganan lebih lanjut.
c. Saya akan lebih aktif dalam mencegah agar siswa tidak membawa handphone
ketika di sekolah dengan cara melakukan pemeriksaan sebelum bel masuk kelas
dan menyita handphone untuk sementara waktu.
d. Saya menemui siswa yang membawa handphone saat di sekolah maupun di kelas,
serta memberikan teguran langsung dengan harapan tidak mengulangi
pelanggaran tersebut.
e. Merampas handphone  dan memanggil orang tua siswa tersebut agar ikut
mengingatkan anaknya jangan sampai membawa handphone ke sekolah.
b. Apabila mengetahui siswa yang membawa handphone, segera menyampaikan hal
ini pada wali kelas serta guru Bimbingan dan Konseling untuk memperoleh
penanganan lebih lanjut.

8. Sekolah Anda pada akhir libur semester mengadakan study tour ke luar kota selama
tiga hari dan Anda menjadi salah satu guru pendamping kegiatan study tour itu.
Sesuai rencana, rombongan study tour akan tiba kembali di sekolah hari Minggu sore
pukul 17.00 karena hari Senin adalah hari pertama masuk sekolah. tetapi, karena
sesuatu dan lain hal, rombongan baru tiba kembali ke sekolah hari Senin pukul 03.00 pagi. Beberapa guru berencana untuk izin tidak masuk pada hari pertama karena
kelelahan. Apa yang akan Anda lakukan?
a. Tetap masuk sekolah meskipun tidak seharian penuh sebagaimana hari-hari biasa.
b. Tetap masuk sekolah sebagaimana hari-hari biasa meskipun banyak guru yang
izin.
c. Menyarankan kepada guru yang berencana untuk tidak masuk untuk tetap masuk
sekolah.
d. Menyampaikan kepada kepala sekolah agar menghimbau para guru untuk tetap
masuk sekolah.
e. Menyarankan kepada peserta didik yang ikut study tour untuk tetap masuk sekolah.
b. Tetap masuk sekolah sebagaimana hari-hari biasa meskipun banyak guru yang
izin

9. Dalam perjalanan menuju sekolah, pada pemberhentian di perempatan, Anda melihat
siswa SMA pengendara motor berhenti melewati garis marka jalan. Anda akan
melakukan apa?
a. Menegur dengan tegas agar siswa tersebut tidak melampaui garis marka jalan
demi keselamatannya.
b. Menjelaskan di depan kelas tentang kasus yang Anda alami agar siswa Anda tidak
melakukan pelanggaran lalu lintas.
c. Menegur dengan santun agar siswa tersebut tidak melampaui garis marka jalan
demi keselamatannya.
d. Berteriak dengan keras agar siswa tersebut tidak melampaui garis marka jalan
demi keselamatannya.
e. Memotret kejadian itu dan menyampaikan pelanggaran itu kepada para siswa di
sekolah agar tidak melakukan hal seperti itu.
c. Menegur dengan santun agar siswa tersebut tidak melampaui garis marka jalan
demi keselamatannya

10. Seorang wali murid mendatangi Anda sebagai wali kelas, memprotes bahwa nil;ai
anaknya rendah. Menurutnya, si anak telah mengikuti berbagai bimbi ngan belajar,
sehingga mustahil mendapat nilai rendah. Sementara, anak dari tetangganya
mendapat nilai lebih tinggi, padahal anak tersebut biasa saja dan tidak mengikuti
bimbingan belajar. Bagaimana tanggapan Anda terhadap wali murid tersebut?
a. Menunjukkan data capaian belajar anak secara objektif, serta meamnggil si anak
untuk berdiskusi dengan orang tuanya.
b. Menunjukkan dokumen hasil ulangan harian, mempertemukan wali murid dengan
si anak serta memberi kesempatan untuk mendiskusikab prestasi belajar yang
dicapai secara objektif.
c. Menjawab protes wali murid tersebut dengan menunjukkan rekap data, serta
menyampaikan bahwa bimbingan belajar bukanlah penentu tingkat prestasi belajar
anak di sekolah.
d. Menunjukkan dokumen hasil ulangn, serta memberi kesempatan wali murid untuk
mendiskusikannya, sehingga diperoleh pengertian mengapa nilai anaknya tidak
sesuai dengan yang diperkirakannya.
e. Menjawab protes wali murid dengan menyatakan bahwa berapa pun hasil nilai itu
merupakan hak dan kewanangan guru.
d. Menunjukkan dokumen hasil ulangn, serta memberi kesempatan wali murid untuk
mendiskusikannya, sehingga diperoleh pengertian mengapa nilai anaknya tidak
sesuai dengan yang diperkirakannya

11. Suatu ketika Anda menjadi tuan rumah dalam acara rutin pertemuan warga RT.
Semua warga RT diundang untuk acara pertemuan rutin setiap bulan. Tamu pertama yang datang ke rumah Anda adalah seorang warga paling miskin di RT. Apa yang
akan Anda lakukan?
a. Menyalami tamu pertama dan menggandengnya dengan penuh respek untuk
duduk di kursi yang telah disediakan.
b. Membiarkan tamu pertama itu mencari tempat duduk sendiri karena tamu lain juga
Anda perlakukan seperti itu.
c. Meminta tamu pertama itu duduk di kursi deretam paling depan untuk menghargai
tamu yang datang paling awal.
d. Sembari menunggu tamu lainnya, Anda menemani tamu tersebut sambil ngobrol
tentang hal-hal ringan.
e. Mengajak tamu tersebut ke belakang dan menawarinya untuk makan, setelah itu
meminta bantuan untuk menyiapkan makanan dan minuman.
a. Menyalami tamu pertama dan menggandengnya dengan penuh respek untuk
duduk di kursi yang telah disediakan

12. Komplek di mana Anda tinggal setiap musim hujan selalu banjir sebagai akibat tidak
ada saluran air menuju sungai. warga sudah beberapa kali mengusulkan kepada
pemerintah desa/kelurahan untuk dibuatkan saluran pembuangan air, tetapi  tetap saja
permohonan itu belum dipenuhi. Akibatnya, salah satu warga yang cukup berpengaruh
di wilayah itu mengajak dan atau mempengaruhi warga lain untuk tidak membayar
pajak pada tahun itu. Sebagai guru, apa yang Anda lakukan?
a. Mengingatkan warga agar tetap membayar pajak, karena membayar pajak itu
kewajiban warga negara.
b. Tetap membayar pajak, meskipun beberapa warga terpengaruh terhadap
himbauan untuk membayar pajak.
c. Mengingatkan salah satu warga tersebut agar tidak mempengaruhi warga lain
untuk tidak membayar pajak.
d. Mengajak aparat RT untuk memohon kembali kepada aparat desa/kelurahan agar
dibuatkan saluran air.
e. Bersama warga mencari sponsor untuk membangun saluran air menuju sungai
agar tidak terjadi banjir lagi.
e. Bersama warga mencari sponsor untuk membangun saluran air menuju sungai
agar tidak terjadi banjir lagi

13 Di sekolah tempat Anda mengajar mayoritas siswa beragama islam, namun ada juga
yang beragama non-islam. Ketika memasuki bulan Ramadhan, Anda mendapati siswa
non-muslim yang sedang makan di depan kelas ketika teman-teman yang lain sedang
menjalankan ibadah puasa. Sebagai guru, apa yang Anda lakukan untuk menyikapi
hal tersebut?
a. Menasehati siswa agar tidak makan di depan kelas selama bulan Ramadhan demi
menghormati yang berpuasa.
b. Keduanya memiliki haknya masing-masing, boleh berbuat sesuai keyakinannya.
c. Menasehati siswa yang sedang puasa Ramadhan bahwa makan di mana pun itu
hak mereka.
d. Meminta siswa tersebut untuk makan di tempat yang sepi agar tidak kelihatan
teman-teman yang sedang berpuasa.
e. Tidak peduli dengan tindakan yang dilakukan siswa tersebut.

a. Menasehati siswa agar tidak makan di depan kelas selama bulan Ramadhan demi
menghormati yang berpuasa

14. Terdapat lima kriteria penilaian teman sejawat yaitu kejujuran, kedisiplinan, integritas,
tanggungjawab, dan penampilan. Agar penilaian kepada teman sejawat yang Anda
lakukan objektif, maka yang dilakukan adalah . . . .
a. Setiap aspek dinilai dulu untuk semua teman, misalnya aspek kejujuran dinilai dulu
untuk semua teman baru aspek kedisiplinan dan seterusnya.
b. Meranking aspek kejujuran dari ranking pertama sampai terakhir untuk semua
teman kemudian dilanjutkan meranking aspek kedisiplinan dan seterusnya.
c. Menilai satu per satu teman sejawat dengan lima kriteria (kejujuran, kedisiplinan,
integritas, tanggungjawab, dan penampilan) sekaligus.
d. Mendiskusikan dengan teman lain agar hasil penilaian tidak tendensius dan dapat
dipertanggungjawabkan.
e. Perlu mempertimbangkan senioritas meskipun lima kriteria penilaian teman
sejawat tetap perlu menjadi acuan.
c. Menilai satu per satu teman sejawat dengan lima kriteria (kejujuran, kedisiplinan,
integritas, tanggungjawab, dan penampilan) sekaligus.

15. Pada rapat desa yang dipimpin kepala desa sedang mengidentifikasi program desa
yang akan didanai melalui dana desa. Sebagai guru, program apa yang akan Anda
usulkan?
a. Membangun fasilitas umum untuk memfasilitasi anak usia dini karena di desa itu
belum ada fasilitas PAUD.
b. Perbaikan jalan antar dusun agar transportasi lancar, karena jalan dusun tidak
dapat dilewati kendaraan roda empat.
c. Memperbaiki tempat ibadah di desa itu agar masyarakat dapat beribadah dengan
tenang dan khusuk.
d. Memberi beasiswa bagi anak kurang mampu agar dapat melanjutkan studi sampai
pendidikan tinggi.
e. Pemberian modal usaha dan pelatihan kewirausahaan bagi keluarga miskin di
desa itu agar kemiskinan menjadi berkurang.
a. Membangun fasilitas umum untuk memfasilitasi anak usia dini karena di desa itu
belum ada fasilitas PAUD

SOAL SKB PENDIDIKAN GURU 02
Baca Juga

Bagikan Artikel



Komentar