Gili Meno Wisata Pulau Kecil di Lombok Utara



Gili Meno Wisata Pulau Kecil di Lombok Utara
Gili Meno Wisata Pulau Kecil di Lombok Utara


Gili Meno
 Merupakan pulau kecil di lombok utara yang menjadi kawasan wisata bahari. Tempat ini dapat dicapai dari Kota Mataram sekitar 45 menit berkendaraan darat dengan perjalanan melewati Pantai Sanggigi yang berlatarkan pemandangan pantai yang menakjubkan serta hutan lindung. Di sini terdapat taman burung yang mempunyai koleksi burung-burung langka dari Indonesia dan mancanegara. Pasirnya putih dan masih alami. Di Gili Meno kendaraan bermotor sangat dibatasi, demikian pula penggunaan listrik.

Karena Pulau Gili Meno merupakan pulau kecil yang dikelilingi oleh pantai, sehingga untuk berjalan mengelilingi pulau gili meno hanya membutuhkan waktu sekitar 90 menit. Sepanjang pantai gili meno disajikan pemandangan pantai yang indah dan menakjubkan. namun bisa malas jalan kaki bisa menyewa “cidomo”

Usai menyusuri pantai , bisa melanjutkan jalan kaki di tengah pulau sambil nongkrong dan menyaksikan kehidupan warga sekitar. Jalan-jalan di tengah pulau akan memberikan pengalaman unik karena jalanan menuju desa masih berupa jalan setapak dan belum diaspal.

Gili Meno memiliki danau air asin (Asin) dan hutan bakau yang terletak di bagian tengah pulau. Kawasan ekowisata tersebut bisa menjadi pilihan wisatawan untuk menghabiskan hari di Gili Meno baik dengan menjelajahi Hutan Mangrove maupun menikmati pemandangan senja di Danau Asin.

Danau Asin yang dikelilingi oleh hutan mangrove memiliki luas enam hektar dimana wisatawan dapat melihat berbagai jenis burung yang terbang bebas di atas danau atau sedang bertengger di pepohonan di kawasan mangrove.



Mengunjungi Gili Meno belum lengkap rasanya jika hanya menikmati permukaan saja. Pemandangan bawah laut di sekitar pulau gili meno sangat mempesona. Di dominasi oleh ragam terumbu karang warna-warni yang tampil mempesona dihiasi berbagai jenis hewan laut mulai dari penyu dll. Kegiatan menyelam di Gili sangat aman di sini karena arus laut di lokasi penyelaman tidak terlalu kuat.

Bagi yang masih ingin menikmati keindahan bawah laut tanpa harus mengeluarkan biaya mahal seperti scuba diving, maka snorkeling bisa menjadi pilihan. Air laut yang jernih dan tenang menjadi alasan mengapa banyak wisatawan memilih snorkeling. Meski hanya melakukan aktivitas snorkeling Anda tetap bisa menyaksikan keindahan bawah laut lengkap dengan ikan dan penyu di dalamnya.

 
Baca Juga

Bagikan Artikel



Komentar